Skip to main content

Posts

Showing posts from October 11, 2020

Dialog Imajiner dengan Presiden Jokowi: Memburu Dalang Aksi Demo UU Cipta Kerja

Dialog Imajiner dengan Presiden Jokowi: Memburu Dalang Aksi Demo UU Cipta Kerja Undang-Undang Cipta Kerja (UUCK) telah memicu aksi demo buruh diberbagai wilayah Indonesia. UUCK dinilai sebagian pihak sangat merugikan hak-hak buruh, benarkah? Untuk mengetahui lebih jauh soal UUCK ini, Wawan Kuswandi dari Indocomm melakukan dialog imajiner dengan Presiden Joko Widodo . Berikut petikan dialognya.  Indocomm: Pak Jokowi… bagaimana sebenarnya posisi UUCK terhadap kepentingan dan hak-hak buruh di Indonesia? Jokowi: UUCK ini merupakan bagian penting dan sangat strategis dalam Omnibus Law. Tentu saja banyak menarik perhatian masyarakat, terutama para pekerja (saya menolak menyebut buruh) dan pengusaha. Intinya, kalau masyarakat membaca secara teliti UUCK ini, justru negara melindungi, menjaga dan memberikan hak-hak pekerja dengan baik, tanpa harus menyulitkan kalangan pengusaha atau investor. Artinya ada win-win solutions diantara kedua belah pihak yang selama ini terus mengalami konflik