Skip to main content

Posts

Showing posts from June 18, 2017

Filipina Bikin ISIS Terpojok di Marawi, Malaysia Ketir-ketir [INTERNASIONAL]

MARAWI  - Militan loyalis kelompok  Islamic State  atau ISIS telah terpojok setelah digempur militer Filipina selama lima minggu terakhir. Namun, serangan Filipina itu membuat Malaysia khawatir kelompok ISIS menyeberang ke wilayah mereka di Sabah. Kekhawatiran Kuala Lumpur muncul ketika Filipina, Indonesia dan Malaysia sendiri sepakat meluncurkan patroli bersama untuk mengendalikan pergerakan kelompok militan di wilayah kepulauan mereka.  Para menteri luar negeri ketiga negara juga berkumpul di Manila pada hari Kamis (22/6/2017) untuk melakukan pembicaraan. ”Kami khawatir mereka bisa masuk ke negara (Malaysia) dengan menyamar sebagai imigran gelap atau nelayan asing,” kata Kepala Komando Keamanan Sabah Timur (Esscom) Wan Abdul Bari Wan Abdul Khalid, seperti dilansir  Bernama . Esscom telah membuat daftar buron yang mencakup dua pentolan militan yang mempelopori usaha untuk menduduki Marawi.  Mereka adalah pemimpin kelompok Abu Sayyaf Is

Taatilah Hukum, Pak Rizieq Shihab Pulanglah…..[OPINI]

Seluruh Warga Negara Indonesia (WNI) sama derajatnya di mata hukum. Siapapun wajib mempertanggungjawabkan perbuatan hukumnya, baik dalam tatanan hukum positif yang berlaku di Indonesia maupun dalam hukum agama yang dianut seseorang yang sanksinya bisa terjadi di dunia maupun di akherat. Kasus dugaan pornografi 'baladacintarizieq' yang menimpa pimpinan Front Pembela Islam (FPI) Rizieq Shihab merupakan salah satu kasus terheboh di Indonesia dan dunia karena seorang Rizieq Shihab yang selalu mengklaim dirinya sebagai imam besar FPI diduga kuat terlibat dalam skandal seks terlarang bersama Firza Husein. Alur percakapan dan sejumlah foto-foto yang berkonotasi pornografi termuat dalam fitur WA di telepon selularnya dan sudah menyebar di jejaring sosial. Bahkan, isunya (entah benar atau tidak) adegan seks Rizieq Shihab dan Firza Husein juga ada dalam bentuk video 3G yang siap diupload di sosial media kapan saja. Sebagai negara hukum, Indonesia wajib me

Cerita Klub Sepak Bola Wanita Disponsori Rumah Bordil Terbesar Eropa [SEPAKBOLA]

PARIS  - Klub sepak bola wanita di Prancis bernama FC Pollestres, telah menunjukkan potensi mencetak gol mereka. Dan itu mereka perlihatkan lewat sponsor utama di jersey mereka, yakni sebuah rumah bordil.  Ya, seperti dilaporkan oleh  The Sun . Klub sepak bola wanita dari selatan Prancis, yang bermarkas di dekat Perpignan tersebut, telah memicu kemarahan akhir pekan lalu dengan mengenakan seragam yang disponsori oleh Club Paradise. Tapi mengapa FC Pollestres memicu kemarahan? Rupanya Club Paradise merupakan sebuah rumah bordil terbesar di Eropa, bisnis yang letaknya tepat di seberang perbatasan terdekat dengan Spanyol. Ketua dewan olahraga regional Pyrenees, Robert Olive, kesal bukan main kepada FC Pollestres yang menyetujui Club Paradise sebagai sponsor utama pada seragam mereka. “Saya tidak bisa menerima sebuah tim sepak bola mengenakan seragam dengan iklan bisnis yang 10 ribu mil jauhnya dari nilai-nilai olahraga,” sembur Robert Olive. “FC Pollestres juga memiliki tim junior

Panglima TNI Buka Puasa Bersama Para Ulama [NASIONAL]

JAKARTA  - Acara buka puasa bersama yang di gelar di Lapangan Markas Brigif Raider 13 / 1 Kostrad, Tasikmalaya berlangsung khidmat meskipun di tengah guyuran hujan deras. Acara itu merupakan rangkaian dari Safari Ramadan Panglima TNI, Jenderal Gatot Nurmatyo. Berdasarkan siaran pers yang diterima  SINDOnews  dari Penkostrad, Kamis (22/6/2017) acara buka puasa bersama itu dihadiri para prajurit TNI, pegawai negeri sispil (PNS) beserta  keluarga, Forkompimda, tokoh masyarakat, tokoh agama, tokoh pemuda dan anak yatim piatu. Bahkan, Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmatyo menganggap hujan deras itu pertanda rahmat dari Allah SWT. "Berdasarkan hasil survei dari beberapa lembaga survei menunjukkan bahwa, kepercayaan masyarakat kepada TNI sangat tinggi," ujar Gatot dalam sambutannya di acara buka puasa bersama di Lapangan Markas Brigif Raider 13 /1 Kostrad, Tasikmalaya, Rabu, 21 Juni 2017 malam. Pada kesempatan itu dia mengungkapkan rasa terima kasihnya bisa bersilatu

Rahasia Allah SWT di Malam Lailatul Qadar (puasa hari ke-21)

Malam lailatul qadar adalah malam yang sangat penting dan ditunggu-tunggu umat muslim di seluruh dunia, termasuk Indonesia. Para tokoh agama di berbagai penjuru dunia, masih berbeda pendapat tentang makna dan tanda-tanda malam lailatul qadar. Namun, umumnya mereka berpendapat sama bahwa malam lailatul qadar adalah malam yang paling dimuliakan Allah SWT diantara malam-malam lainnya dan itu terus menjadi rahasiaNya. Malam Lailatul qadar digambarkan sebagai malam yang lebih mulia dari seribu bulan serta merupakan malam turunnya Al Qur’an. Dengan merujuk dan mengartikan kata qadar sebagai kemuliaan, maka malam lailatul qadar adalah malam yang mulia karena di malam itulah Allah SWT menurunkan Al Qur’an. Berdasarkan pengertian diatas itulah, maka seluruh umat muslim pada saat ramadhan meningkatkan ibadahnya, terutama saat malam hari dengan harapan ibadah mereka mendapatkan kemuliaan dari Allah SWT. Malam lailatul qadar selamanya akan menjadi rahasia Allah SWT. Sebagai

Dani Alves Terusir Dari Juventus [SEPAKBOLA]

TURIN  - Hubungan kerja antara Juventus dan Dani Alves dipastikan berakhir pada musim ini. Juventus akan memutus kontrak sang pemain yang masih tersisa satu tahun lagi.  Awalnya Alves dikabarkan punya hubungan buruk dengan manajemen I Bianconeri . Namun hal itu dibantah oleh Beppe Marotta yang bertindak sebagai Direktur Umum Juventus. "Bukan karena itu (hubungan buruk). Dia ingin pindah karena motivasinya masih begitu tingi," ucap Marotta yang dikutip dari  Football Italia. "Dani Alves ingin mencoba pengalaman lain. Jadi kami akan mengakhiri kontraknya atas persetujuan bersama. Memang mengecewakan, tapi tak ada permusuhan antara kami. Semoga dia mendapatkan yang terbaik," tambahnya. Saat ini Alves sedang dihubungkan dengan Manchester City. Jika benar, pemain 34 tahun itu akan bekerja lagi dengan mantan pelatihnya di Barcelona,Josep Guardiola. Selain Alves, Juventus juga terancam ditinggal Stephan Lichtsteiner. Kabarnya bek asal

Jet Tempur Rusia Kejar Pesawat NATO di Atas Laut Baltik [INTERNASIONAL]

MOSKOW  - Sebuah jet Rusia mengejar sebuah pesawat milik NATO setelah mencoba mendekati pesawat Menteri Pertahanan Rusia. Demikian laporan kantor berita Rusia. TASS melaporkan bahwa jet tempur F-16 NATO terbang di atas pesawat Menteri Pertahanan Rusia, Sergei Shoigu di atas Laut Baltik. TASS tidak menyebut asal negara jet tempur tersebut seperti dikutip dari  Sky News , Rabu (21/6/2017).  Klaim Rusia datang saat Kremlin mengatakan sedang mempertimbangkan berbagai tindakan pembalasan terhadap sanksi baru Amerika Serikat (AS) terkait peran negara tersebut di Ukraina. "Pada tingkat para ahli kami, tentu saja, berbagai varian sanksi sekarang sedang dirumuskan dan diusulkan," kata juru bicara Kremlin Dmitry Peskov. Pesawat AS sering dicegat di dekat Baltik dan daerah kantong Rusia di Kaliningrad. Namun Pentagon mengatakan bahwa sebagian besar pencegatan dianggap aman dan profesional. Namun, pada hari Selasa, Pentagon menuding Rusia melakukan penc

Idul Fitri, Sebuah Momentum Religi

Perayaan Idul Fitri di Indonesia banyak dimaknai dengan berbagai identitas beragam. Setiap muslim bisa memaknai idul fitri dengan caranya masing-masing, salah satunya makna religius. Dalam tataran makna religius, Idul Fitri identik dengan kemenangan, Idul Fitri identik dengan kesucian, Idul Fitri identik dengan silaturahim, Idul Fitri identik dengan hijrah, Idul Fitri identik dengan zakat fitrah, Idul Fitri identik dengan shodaqoh, Idul Fitri identik dengan ziarah, Idul Fitri identik dengan lantunan takbir dan Idul Fitri identik dengan nikmat iman dan islam. Sedangkan dalam makna sosial budaya, Idul Fitri identik dengan pakaian dan kain baru, memasak ketupat dan opor ayam, membuat kue nastar, menabuh bedug di masjid dan mushola, pulang kampung, traveling, liburan keluarga, meluncurkan kembang api, berkunjung ke sanak saudara, bermaaf-maafan, membagi-bagi angpaw, berbagi parsel dan THR serta masih banyak lagi yang lainnya. Keanekaragaman penafsiran makna Idul

Korut: Aparat AS Merampok Diplomat Pyongyang di Bandara JFK

PYONGYANG  - Pemerintah Korea Utara (Korut) mengklaim pihak berwenang Amerika Serikat (AS) secara harfiah merampok diplomatnya di Bandara John Fitzgerald Kennedy (JFK). Tak terima, Pyongyang menjuluki AS sebagai negara gangster. “Pejabat Amerika secara paksa mengambil sebuah paket diplomatik dari delegasi dengan tindakan provokasi yang tidak sah dan kejam pada hari Jumat,” kata Kementerian Luar Negeri Korut melalui seorang juru bicara yang dilansir media pemerintah,  KCNA,  Senin (19/6/2017). Menurut kementerian itu, lebih dari 20 aparat AS melakukan serangan disertai kekerasan seperti gangster terhadap diplomat Korea Utara yang pulang dari sebuah konferensi PBB tentang hak-hak penyandang disabilitas. ”Ketika para diplomat dengan penuh semangat menolak, mereka mengambil paket diplomatik tersebut dengan menggunakan kekerasan fisik,” lanjut kementerian itu. Namun, Dinas Keamanan Nasional (DHS) AS mengatakan warga Korut yang paketnya diambil aparat tersebut bukan diplomat anggota Mi

Rusia Akan Tembak Jatuh Setiap Objek Terbang di Suriah

MOSKOW - Kementerian Pertahanan Rusia menyatakan, mereka akan menargetkan semua objek terbang di wilayah jet tempur Rusia beroperasi di Suriah. Pernyataan ini muncul tidak lama setelah Amerika Serikat (AS) menembak jatuh jet tempur Suriah. "Kami juga akan menangguhkan interaksi dengan AS dalam hal pencegahan insiden di udara Suriah mulai dari 19 Juni. AS tidak menggunakan saluran komunikasi dengan Rusia saat akan menembak jatuh jet tempur Suriah," kata kementerian itu, seperti dilansir Reuters pada Senin (19/6). Sebelumnya, Wakil Menteri Luar Negeri Rusia, Sergei Ryabkov menyatakan, koalisi pimpinan Amerika Serikat (AS) telah mendukung teroris dengan menembak jatuh jet tempur Suriah. "Moskow melihat penembakan jet tempur pemerintah Suriah oleh AS sebagai tindakan agresi dan dukungan terhadap teroris," kata Ryabkov. Sementara itu, dalam sebuah pernyataan pihak koalisi mengatakan, jet tempur tersebut ditembak jatuh karena memberikan ancaman kepada Pasukan Demokrat

China-Iran Gelar Latihan Militer di Selat Hormutz

TEHERAN  -   Angkatan Laut Iran dan Angkatan Laut China dilaporkan melakukan latihan gabungan di Selat Hormutz. Selat Hormuzt adalah sebuah selat yang berada diantara Teluk Persia dan Teluk Oman.   Kantor berita Iran, Mehr, melaporkan Armada Angkatan Laut China yang akan berpartisipasi dalam permainan perang terdiri dari perusak rudal Chang Chun, kapal pengisian Chao Hu, kapal selam Jin Zhou dan sebuah helikopter. Kapal-kapal China tersebut sudah tiba di Teheran pada tengah pekan lalu. "Latihan di Selat Hormuz bertujuan untuk memperkuat hubungan persahabatan antara Teheran dan Beijing serta untuk mempromosikan kolaborasi maritim," bunyi laporan Mehr, seperti dilansir Sputnik pada Minggu (18/6). Latihan itu sendiri dilakukan di tengah krisis diplomatik di Teluk Persia setelah Arab Saudi, Uni Emirat Arab, Bahrain dan Mesir memutuskan hubungan dengan Qatar pada 5 Juni dan menghentikan semua komunikasi dengan Doha, menuduhnya mendukung terorisme dan mencampuri

Presiden Putin Putuskan untuk Jadi Mata-mata

MOSKOW  -  Presiden Rusia Vladimir Putin mengaku film mengenai mata-mata adalah salah satu hal yang membuat dia memutuskan untuk menjadi agen Komite Keamanan Negara Soviet atau KGB. Hal itu diungkapkan Putin saat melakukan wawancara dengan sutradara film dokumenter, Oliver Stone.   Putin mengatakan, ia melihat banyak film tentang agensi dan karya intelijen mereka, terutama terinspirasi oleh film thriller spionase era Soviet yang disebut  Seventeen Moments of Spring , di mana karakter utama yang dimainkan oleh aktor terkenal Vyacheslav Tikhonov adalah mata-mata Soviet Di Nazi Jerman.  Melansir Russia Today pada Minggu (18/6), dia mengaku dia memiliki cita-cita untuk mendapatkan pekerjaan di KGB, setelah menonton film-film tersebut. Pemimpin Rusia itu kemudian mengatakan, sebagai awal untuk bisa menjadi pekerja di KGB, dia memilih jurusan hukum saat kuliah. Hal ini dia lakukan setelah mendapat nasihat dari orang yang bekerja di KGB, yang dia temui saat melakukan kunjungan